INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Rencana pembentukan Kotawaringin Utara yang sejak lama berhembus kini mulai hilang. Padahal rencaa pemekaran dari Kabupaten Kotawaringin Timur tersebut, yang meliputi lima kecamatan di Kotim dengan pembentukan Kabupaten Kotawaringin Utara (Kotara) dinilai lebih siap dibanding pembentukan Provinsi Kotawaringin.
Rencana pembentukan Kotara digaungkan sejak beberapa tahun silam, wilayah itu meliputi enam kecamatan di Kotim, yakni Parenggean, Mentaya Hulu, Telaga Antang, Bukit Santuai, Tualan Hulu, dan Antang Kalang.
Saat dikonfirmasi oleh awak media kepada kepala presidium Kalimantan Tengah Rahmat Hamka mengatakan saat ini masih berfokus ke propinsi Kotawaringin.
“Saya bukan yang ngurus Kotawaringin utara, dan perlu diperjelas rencana pembentukan provinsi bukan Kotawaringin raya tetapi Kotawaringin saja tidak pake raya,” Selasa 19 Januari 2021.
Dari salah satu tokoh pemuda Dayak memberikan tanggapan terkait hilangnya pembahasan rencana pembentukan Kotara yang ramai dihebohkan dengan rencana pembentukan Kotawaringin.
“Kalau bisa segera ditindak lanjuti rencana pembentukan Kotara karena sudah lama dibahas dan memakan anggaran dalam pembahasan tersebut,” Kata R.Nehang.
Hingga saat ini belum ada terkonfirmasi terkait pembentukan Kotara yang belum ada kejelasan lebih lanjut.
“Sekarang untuk daerah persiapan provinsi kotawaingin sedang berproses dan dalam tahap perbaikan kajian naskah akademik sebagai bahan pertimbangan kepada DPRD provinsi dan gubernur,” tutup Ketua presidium Kalteng. (Adrianus)