INTIMNEWS.COM, SUKAMARA – Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kabupaten Sukamara telah menggelar Musyawarah Daerah (Musda) III, pada Senin 7 November 2022 lalu di Aula KONI Sukamara. Musda kali ini mengambil tema “Meneguhkan Kontribusi KAHMI Menuju Sukamara Bahagia”.
Musda tersebut dibuka secara daring oleh Ketua Harian Majelis Wilayah KAHMI Provinsi Kalteng, Dr. H. Suparman, M.Pd mewakili Ketua Umum Ir. H. Abdul Razak.
Suparman mengingatkan semua pihak bahwa KAHMI harus selalu memiliki kontribusi yang signifikan.”Kita sebagai KAHMI harus selalu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan pemerintah, selain itu juga harus selalu merawat silaturahmi dengan berbagai pihak yang ada,” ujarnya.
Dalam Musda tersebut, Ir. H. Mohamad Yamin terpilih kembali untuk menjadi Ketua Majelis Daerah KAHMI Kabupaten Sukamara. Ia akan mengemban amanah untuk periode 2022 hingga 2027 mendatang. Sebelumnya ia juga menjabat sebagai Ketua Majelis Daerah KAHMI Kabupaten Sukamara periode 2017 hingga 2022 ini.
Saat dihubungi, Mohamad Yamin menyampaikan bahwa ia bersukur bisa dipercaya untuk kembali memimpin KAHMI Kabupaten Sukamara. “Alhamdulillah, Musda kali ini berjalan dengan lancar dan juga penuh dengan suasana kekeluargaan yang sangat baik. Kita akan fokus untuk memberikan kontribusi untuk daerah maupun negara, kita sama-sama berjuang untuk mewujudkan kesejahteraan di masyarakat. Tentunya dengan selalu mengedepankan akhlakul karimah dalam melaksanakannya,” ujarnya.
Ia menyebutkan jika KAHMI akan selalu merawan hubungan dan komunikasi yang baik dengan Pemerintah Daerah serta organisasi lain yang ada di Sukamara. “Yang harus kita jaga dan pupuk tentunya adalah silaturahmi ini, dengan semua komponen yang ada. Yang paling penting adalah dengan seluruh umat Islam di Sukamara,” tutur Ketua KONI Kabupaten Sukamara ini.
Anggota DPRD Sukamara ini menyampaikan beberapa agenda akan dilaksanakan KAHMI dalam waktu dekat. “Kita akan segera melaksanakan pelantikan, itu yang utama setelah nanti kepengurusan terbentuk. Selanjutnya kita juga berharap nanti bisa diikutkan dalam rangkaian kegiatan Munas di Palu,” tutupnya.
Editor: Andrian