
INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Dra Rinie mewanti-wanti masyarakat dan seluruh stake holder tehadap ancaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), mengingat pada Agustus tahun ini disebut sebagai puncak musim kemarau.
“Kita harus mewaspadai Karhutla, karena berdasarkan prakiraan BMKG Kotim telah disebut bahwa bulan ini puncaknya, itu harus menjadi perhatian bersama,” kata Rinie, Kamis, 11 Agustus 2022.
Dirinya khawatir apabila hal itu tidak dimitigasi segara dini, maka akan ada titik panas berupa Karhutla di Kotim. Sehingga menurutnya hal demikian dapat menganggu aktifitas masyarakat, terutama pada kesehatan.
Sementara itu, BMKG Bandara H Asan Sampit menyebut bahwa puncak musim kemarau diprakirakan terjadi pada bulan Agustus.
Pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk lebih antisipasi akan terjadinya kebakaran hutan dan lahan. Karena belum lama ini ditemukan dua titik panas untuk Kotim.
Editor: Andrian