INTIMNEWS.COM, KUALA KAPUAS – Wakil Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Kapuas Sugiyanor telah menyatakan kesiapannya untuk bertarung pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
Ia akan maju sebagai Calon anggota DPRD Kabupaten Kapuas dari Dapil empat (4) Kapuas Hilir, Pulau Petak, Kapuas Murung, Dadahup. dengan memggunakan perahu partai bersimbol Gerakan Perubahan Partai Nasional Demokrat (Nasdem).
Sepanjang pengalaman yang dimiliki baik di luar ataupun di dalam negeri, dirinya perihatin melihat bahwa anak-anak muda terutama di Kapuas masih membutuhkan ruang dalam berkembang.
Untuk itu dirinya memilih jalan politik melalui DPRD Kabupaten Kapuas untuk berusaha membantu anak-anak muda untuk berkembang dan meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM).
“Anak muda itu pastinya lebih energik, memiliki metode yang berbeda dengan tujuan yang sama dan juga lebih lebar dalam mengambil sebuah keputusan,” ucapnya.
Menurutnya ini saatnya anak muda berbuat, anak muda punya harapan, anak muda harus berani, dengan berada di kursi Dewan, anak muda bisa leluasa membuat sebuah kebijakan yang pro perkembangan dengan dunia digitalisasi dan serba modern ini.
“Yang bisa merubah dan memberikan pokok pokok pikiran adalah orang-orang yang duduk didalam, itu kenapa saya ber niat untuk menjadi bagian dari pengambil keputusan tersebut,” ujarnya.
Dengan apa yang telah dilihatnya, sepak terjang dari sekolah dan kerja di Kabupaten Kapuas, menjadi bagian dari Pemuada Mencari lowongan pekerjaan dan pelatihan serta menumbuhkan kepemudaan itu bukan lah hal mudah, kini saatnya ia untuk membangun Kapuas dengan ide ide dan pola pikir untuk kemajuan Kapuas ke depan.
Satu hal yang Sugiyanor ingin wujudkan, memberikan pendidikan kepada anak-anak muda Kapuas mengirimnya ke luar atau dalam daerah untuk belajar, dan kembali untuk mengabdi.
“Satu hal yang ingin saya perjuangan, pendidikan yang ingin saya kejar, terutama di Kabupaten Kapuas memberikan beasiswa kuliah diluar Daerah, Dengan syarat karena ini dari beasiswa pemerintah, dia harus kembali ke Kapuas, mengabdi dan membangun anak-anak muda Kapuas, serta memastikan beasiswa betul betul untuk yang membutuhkan bukan hanya untuk kepentingan politis” jelasnya.
Untuk itu menurutnya antara para politisi senior dan anak muda milenial itu harus berkolaborasi, karena tidak bisa berjalan masing-masing, harus beriringian untuk mencapai satu tujuan.
“Jadi anak muda dapat menampung kebutuhan anak muda, politisi senior juga menampung kepentingan segemen masyarakat lain,” ujarnya.
“Intinya maju bersama untuk membangun Kapuas selamanya,” tambahnya. (**)
Editor: Irga Fachreza