INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Kasus pembuangan bayi yang terjadi di Desa Penyang RT 4, Kecamatan Telawang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) pada Senin, 20 September lalu menuai perhatian wakil Bupati Irawati.
Dirinya mengaku menyerahkan kasus tersebut kepada kepolisian yang saat ini tengah menangani. Serta berharap dapat menangkap pelaku pembuangan bayi.
“Kita serahkan kepada polisi, saya harap bisa segera tertangkap,” kata Irawati, Rabu, 22 September 2021.
Dirinya bersama kepala DP3AP2KB dan ketua TP PKK Kotim pada Selasa, 21 Spetember lalu di RSUD dr Murjani Sampit. Dimana bayi malang tersebut mendapat perawatan. Sementara keadaan bayi tersebut disebut baik-baik saja.