INTIMNEWS.COM, NANGA BULIK – Jadi syarat mudik, vaksinasi Covid-19 booster meningkat pesat. Maklum, vaksin booster diterapkan sebagai syarat bagi masyarakat yang hendak melakukan mudik lebaran. Persyaratan ini sebagai upaya pemerintah dalam mendorong target capaian vaksinasi Covid-19 dosis 3 atau booster.
Kapolres Lamandau AKBP Arif Budi Purnomo meminta warga yang hendak mudik Lebaran 2022 dan belum divaksinasi Covid-19 dosis tiga (booster) agar segera menerima vaksinasi.
Pihaknya hingga saat ini masih membuka gerai vaksinasi Covid-19 di beberapa titik. Bahkan, demi mengejar capaian vaksinasi, Polres Lamandau juga melakukan kerjasama dengan sejumlah pihak.
“Kepada masyarakat Lamandau, mendekati pelaksaan mudik lebaran, yang belum booster, kami masih membuka gerai vaksinasi,” ujar Kapolres di Nanga Bulik, Kamis (21/4/2022).
Di Nanga Bulik, kata Kapolres, pihaknya bersama Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lamandau, membuka gerai vaksinasi di Kantor PCNU setempat.
“Vaksin booster dulu sebelum mudik,” tegas Kapolres.
Selain vaksinasi, Kapolres juga mengingatkan kepada warga untuk memeriksa kendaraan masing-masing sebelum mudik.
Kesiapan sekaligus kesehatan anggota keluarga, lanjutnya, juga menjadi hal penting yang harus diperhatikan mulai saat ini.
“Kami mengimbau masyarakat untuk memperhatikan mulai dari kesiapan pelaksanaan mudik, kendaraan, serta kesehatan,” ujar dia.
Dia turut mengingatkan warga melapor ke pengurus RT/RW setempat jika hendak mudik. Keamanan rumah, kata Arif, menjadi hal lain yang harus diperhatikan saat mudik.
Sebab, banyak hal sensitif yang berpotensi membahayakan saat kediaman seseorang ditinggal pemiliknya seperti aliran listrik, air, hingga kompor gas.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian