
INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotawaringin Barat (Kobar) Rizky Aditya Putra, mendukung kelanjutan pembangunan kantor baru Kecamatan Kotawaringin Lama, Kamis (3/2/2022).
“Bupati Kotawaringin Barat Hj Nurhidayah meresmikan pembangunan kantor baru Kecamatan Kotawaringin Lama, seperti yang kita lihat bersama, masih banyak yang harus dilengkapi dari sarana dan prasarana kantor Kecamatan ini, kami akan dukung untuk kedepannya,” kata Rizky Aditya Putra anggota Fraksi Partai Gerinda.
Menurutnya, saat ini Kecamatan Kotawaringin Lama pembangunannya telah mengalami perubahan yang begitu besar, hal itu didorong dengan mudahnya akses jalan menuju Kecamatan Kotawaringin Lama.
“Dulu untuk menuju Kecamatan ini kita harus menggunakan speedboat, saat ini hanya 45 menit melalui jalan darat, ini membuktikan pemerintah daerah dan pemerintah provinsi Kalimantan Tengah, begitu besar perhatiannya terhadap pembangunan di Kecamatan Kotawaringin Lama ini,” ujar Rizky Aditya Putra.
“Sama halnya dengan pembangunan kantor Kecamatan Kotawaringin Lama ini, perhatian pemerintah daerah di masa Kepemimpinan Pasangan Nurani (Nurhidayah – Ahmadi Riansyah) sangat besar,” sambung Rizky.
Sebab, selama ini Kecamatan Kotawaringin Lama kondisi kantor lamanya sangat memprihatinkan, tetapi saat ini telah memiliki gedung yang megah.
“Semoga dengan kantor baru ini, akan menambah semangat bagi petugas Kecamatan dalam memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat,” kata Rizky.
Dengan berdirinya kantor ini di km 5, maka pengembangan pembangunan akan lebih pesat di sekitar kantor Kecamatan Kotawaringin Lama yang baru ini.
Menurut Rizky, apa yang disampaikan oleh Camat Kotawaringin Lama Nahwani, mengenai peningkatan infrastruktur jalan menuju kantor Kecamatan yang baru, pagar dan jaringan internet, akan diperjuangkan. “Dan hal itu pun telah mendapatkan respon yang baik dari Bupati Kobar Hj Nurhidayah,” pungkasnya.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian