
INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Kecamatan Cempaga dan Kecamatan Kota Besi menjadi kecamatan pertama yang mendapatkan alat berat Excavator dan hand tracktor oleh Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Penyerahan alat berat itu diberikan langsung oleh Bupati Halikinnor dan didampigi sejumlah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di BPP Cempaga dan Kantor Kecamatan Kota Besi.
“Dari visi misi saya sewaktu mencalon bersama inu ibu Wakil Bupati Irawati, saya berpikir selama ini menjadi permasalahan kita adalah kemarau, begitu kemarau kepala daerah dan forkopimda tidak bisa tidur karena khawatir karhutla,” kata Halikin, Selasa, 12 Oktober 2021.
Sehingga, menurut Halikin, semua bidang tekendala akibat adanya asap, yang kedua dirinya melihat banyak sekali lahan masih banyak lahan belukar yang tidak produktif.
“Saya memahami itu memahami warga kita tidak mampu menggarapnya secara manual. Ketiga, kalau saya ke wilayah utara, kalau hujan jalan itu macet karena rusak jalannya. Dari situlah pola pikir saya bersama wabup memprogramkan alat berat,” bebernya
Sebenarnya hal ini menurut Halikin direalisasikan tahun 2022. Tetapi saat dirinya masuk ada beberapa yang program yang digeser anggarannya. Dirinya menargetkan bahwa tahun depan 6-7 pengadaan alat berat untuk sejumlah kecamatn lain.
“Bahkan kalau bisa 11 langsung. Alat berat ini diserahkan ke kecamatan dan ditempatkan di BPP. Saya menginginkan lahan yg tidak produktif menjadi produktif, juga bisa menggali drainase yang mampet, serta tidak ingin lagi ada asap dari karhutla.
Nantinya pihaknya akan mengatur teknis pemakaian alat berat tersebut dengan peraturan bupati. Sehingga menerbitkan SOP.
“Harapan saya tolong gunakan baik-baik,” demikiannya