website murah
website murah
website murah
website murah
website murah

Gerbang Masuk UPR Direnovasi, Mahasiswa: Jalannya Kapan Diperbaiki?

Gerbang masuk Universitas Palangka Raya. (Suhairi)

INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Baru-baru ini pihak kampus Universitas Palangka Raya (UPR) melakukan renovasi terhadap gerbang masuk dari arah Jalan Yos Sudarso menuju Jalan Hendrik Timang.

Tempat ikonik tersebut memang sering digunakan mahasiswa untuk mengabadikan foto mereka, baik setelah Seminar Proposal, Sidang Skripsi, hingga Wisuda. 

Meski demikian, area sekitar gerbang yang baru direnovasi tersebut kini menjadi perhatian, terutama perihal jalan yang bergelombang dan tidak rata.

Andre, salah satu Mahasiswa UPR menyampaikan keluhannya terhadap jalan tersebut.

Pasang Iklan

Ia mengatakan perbedaan yang signifikan terhadap gerbang dan juga jalan.  Terlebih aktivitas perkuliahan sudah mulai kembali ramai dari libur akhir semester lalu.

“Sangat jomplang menurut saya, antara jalan sama gerbangnya. Gerbang bagus karna sudah direnovasi, namun jalannya yang tidak mendukung. Apalagi ini salah satu akses yang sering dipakai orang dan pastinya banyak mahasiswa serta masyarakat yang lewat, jadi kurang rasanya kalo gerbangnya ‘wah’ tapi jalannya ‘weh’,” tuturnya, Kamis 6 Februari 2025.

Ia juga berharap pihak kampus bisa segera memperbaiki jalan yang sering dilewati itu, karena jalan tersebut adalah salah satu akses utama memasuki lingkup kampus.

Editor: Andrian

Berita Rekomendasi
Pasang Iklan