INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Anggota Dewan perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan, Rudi Hartono mengapresiasi Pemerintah Daerah Kabupaten Katingan melalui Dinas Lingkungan Hidup yang sudah memberikan bantuan armada truk sampah dan ambrol di Katingan Tengah.
Rudi Hartono mengatakan persoalan sampah di Ibu Kota Kecamatan Katingan Tengah yaitu Tumbang Samba sangat mengganggu dan tidak enak dilihat, pasalnya tumpukan sampah berada di pinggiran jalan Minun Dehen, namun dengan adanya armada truk dan ambrol yang diberikan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Katingan diharapkan menjawab persoalan Sampah.
“Ini memang sudah lama kami sampaikan kepada pemerintah daerah dan akhirnya lewat DLH, telah memberikan truk sampah dan ambrol,” Ungkap Rudi Hartono pada Minggu 23 Juni 2024.
Politisi Golkar itu menjelaskan dengan adanya truk sampah dan ambrol pihak kecamatan dapat memanfaatkan armada yang ada, sehingga tidak terjadi tumpukan sampah di jalan Minun Dehen.
“Semoga dengan adanya armada tersebut, tidak terjadi lagi penumpukan sampah,” Katanya.
Dirinya juga mengukapkan terkhusus bagi masyarakat yang membuang sampah di areal Jalan Minun Dehen,agar dapat diharapkan menaruh pada ambrol yang telah disiapkan oleh Pamerintah kabupaten, sehingga tidak menyulitkan bagi pekerja untuk mengangkut ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA).
“Kami harap kesadaran masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya, jangan buang sampah di ruas jalan,”Pungkasnya.
Editor : Maulana Kawit