
INTIMNEWS.COM,SAMPIT – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotawaringin Timur (Kotim) berupaya keras mengatasi permasalahan sampah yang semakin kompleks saat ini.
Dalam hal ini, DLH Kotim berkolaborasi dengan Kampus Universitas Darwan Ali (UNDA) University menggelar acara Festival Kreatif Hijau sejak 5 Maret hingga 8 Maret 2025.
“Kurangnya infrastruktur pengelolaan sampah dan rendahnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah pada tempatnya menjadi tantangan besar bagi kita,” kata Plt Kepala Dinas DLH Kotim, Marjuki, saat dirinya menghadiri puncak di UNDA, Sabtu 8 Maret 2025.
Festival yang berlangsung di UNDA University ini mengadakan lomba desain poster, videografi, dan fashion. Marjuki mengungkapkan tujuannya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan sampah dari sumbernya.
“Kita ingin masyarakat tidak lagi terjebak pada paradigma lama, yaitu kumpul, angkut, buang,” lanjutnya.
Festival Kreatif Hijau 2025 merupakan bagian dari Program Peningkatan Pendidikan, Pelatihan, dan Penyuluhan Lingkungan Hidup untuk Masyarakat. Program ini dibiayai oleh Dana Bagi Hasil Dana Reboisasi (DBH-DR) tahun anggaran 2025.
Sementara itu, Rektor UNDA University, Wendy Kesuma mengapresiasi kolaborasi ini dan berharap kerja sama terus berlanjut dan dirinya bangga apa yang telah dilakukan mahasiswa UNDA terkait kegiatan peduli lingkungan.