INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Anggota DPRD Katingan Riming U Idui menekankan perlunya program pembangunan tepat sasaran agar efektif. Ia menyatakan pentingnya program prioritas agar mampu menginvetarisir masalah-masalah yang betul dihadapi masyarakat.
“Kami meminta agar program-program ini dilakukan secara tajam, akurat, dan direncanakan dengan matang. Inisiatif-inisiatif ini pada akhirnya akan memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Katingan, sehingga harus dikembangkan secara terstruktur dan bijaksana,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu, 22 Mei 2024.
Politisi PDIP ini mengimbau agar program-program pada tahun 2024 mendatang harus benar-benar terfokus agar dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat, apalagi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) dirancang untuk kepentingan masyarakat luas.
Ia menegaskan, prinsip dasar DPRD adalah memastikan seluruh program memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat. Lebih lanjut ia menegaskan, penyusunan rencana pembangunan daerah harus selaras dengan kebutuhan masyarakat dengan didukung oleh data perencanaan yang valid dan dapat dipertanggungjawabkan.
“Harapan kita bersama adalah adanya sinkronisasi dan harmonisasi kegiatan program dengan pemerintah pusat, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, dan Pemerintah Kabupaten Murung Raya, guna mendukung pencapaian visi dan misi RPJM Nasional dan RPJMD Katingan,” imbuhnya. .
Selain itu, ia juga mengingatkan seluruh perangkat daerah untuk meningkatkan penyempurnaan dan implikasi belanja anggaran, khususnya pada program prioritas.
Penulis: Bitro
Redaktur: Maulana Kawit