INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Anggota DPRD Kotawaringin Barat, Ade Ridho Hadi mendorong pemerintah daerah agar dapat turut memperhatikan kesejahteraan para guru honorer di Kotawaringin Barat, Kamis (16/12/2021).
Ade Ridho Hadi mengatakan hal ini perlu diperhatikan supaya dunia pendidikan di Kobar secara umum dapat semakin maju serta lebih baik lagi ke depan.
“Harapan kita pemetaan kualitas pendidikan juga bisa semakin baik, guna meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikan,” ucapnya, saat di Konfirmasi beberapa waktu yang lalu.
Menurutnya, perhatian kepada guru honorer sendiri perlu dilakukan dengan serius, pasalnya sumbangsih guru honorer sangatlah luar biasa.
Perhatian yang dapat diberikan seperti peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) guru honorer yakni dengan mengalokasikan anggaran khusus beasiswa untuk bisa meningkatkan kualitas.
“Selain itu peningkatan kapasitas tersebut juga menjadi modal guru honorer tersebut dalam mensejahterakan kehidupannya,” tukasnya.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian