INTIMNEWS.COM, KASONGAN- Anggota DPRD Kabupaten Katingan Budy Hermanto mendorong pemerintah kabupaten (Pemkab) Katingan bisa memaksimalkan pendapatan asli daerah (PAD) dengan adanya formulasi produk peraturan daerah.
Politisi Gerindra tersebut mengungkapkan rendah dan tingginya PAD akan sangat mempengaruhi daerah, apalagi pemerintah pusat telah mengatur dana perimbangan untuk sasaran tertentu, dengan besaran yang ditentukan.
“Peningkatan PAD sangat berpengaruh terhadap Pembangunan daerah. Jika bergantung pada anggaran pusat akan repot. Bagaimana jika anggarannya berkurang. Saat ini saja peruntukannya sudah diatur. Otomatis tidak semua sektor tersentuh. Nah ini yang harus dipikirkan, saya harap pihak Eksekutif bisa meningkatkan PAD Kita ,” bebernya. Rabu, 03 Mei 2023.
Sementara itu untuk memenuhi target PAD, DPRD juga meminta agar keberadaan BUMD dimaksimalkan. Sehingga diharapkan dengan upaya ini target PAD dapat dipenuhi.
“Banyak sektor yang akan terbantu jika PAD tercapai. Kami juga yakin, rencana pembangunan daerah terealisasi sesuai visi misi pemerintah daerah,” terangnya..
Dia sangat mengharapkan kedepannya pihak Pemkab untuk lebih bisa melihat celah mana yang bisa memberi pemasukan bagi PAD, agar dikelola dengan efektif. “Salah satu caranya memaksimalkan produk-produk Perda yang sudah dibuat itu,” tambahnya.
Diketahui tahun 2023 ini Pemerintah Kabupaten Katingan telah menetapkan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp112 miliar.
Target ini sama seperti tahun lalu. Untuk mengejar target ini, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) diminta untuk fokus menangani pendapatan.
Bupati Katingan Sakariyas mengatakan pihaknya optimis mampu memenuhi target tersebut. Hal itu diungkapnya saat usai menghadiri serah terima jabatan Kepala Bapenda Kabupaten Katingan. Selasa 2 Mei 2023.
Menurut Bupati Sumber pendapatan di Kabupaten Katingan sangat banyak. Tinggal bagaimana untuk menggali potensi pendapatan tersebut dengan maksimal.
Dia mencontohkan misalnya menarik dari BPHTB, sarang walet, rumah makan, PBB, IMB, dan lainnya. Ini diantara potensi yang menjadi sumber pendapatan daerah.
“Jika ini bisa kita lakukan dengan maksimal saya yakin target kita bisa tercapai,” ungkap Sakariyas.
Bahkan dia pun mengungkapkan, pencapaian target PAD Katingan per 1 Mei 2023 kini sudah mencapai 41,9 persen. Nilai pencapaian ini dinilainya sudah bagus. Tinggal semua perangkat daerah bekerja lebih maksimal lagi mengejar sisa target tersebut agar mampu mencapai 100 persen.
“Kita optimis hingga akhir Desember 2023 mendatang target akan tercapai,” ujarnya.
(Bitro)