
INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Hari ini, tepatnya 20 Juli 2022 menjadi momen bagi peserta KKN Kebangsaan dan KKN bersama di Bumi Tambun Bungai Kalimantan Tengah. Hal ini karena seluruh peserta KKN Kebangsaan dari seluruh Indonesia mulai diturunkan ke lokasi masing–masing desa. Salah satunya adalah Desa Anjir Mambulau Barat, Kecamatan Kapuas Timur Kabupaten Kapuas.
Adapun Tema dari KKN Kebangsaan tahun 2022 di Kalimantan Tengah yaitu “Penerapan Falsafah Huma Betang Sebagai Perwujudan NKRI untuk Mendukung Pengembangan Lumbung Pangan (Food Estate) Menuju Kemandirian Nasional”.
10 mahasiswa yang melaksanakan KKN Kebangsaan Ke- X dan KKN Bersama BKS PTN Barat di Desa Anjir Membalau Barat tersebut adalah Aldi Syah Putra asal Universitas Samudera (Aceh), Ayudhita Puspa Rini asal UIN Raden Ratu Lampung (Lampung), Anjeli Ramdhani Safitri asal Universitas Sriwijaya (Sumatera Selatan), Wahyu Wibowo asal Universitas Fajar ( Sulawesi Selatan), Natalia Ningsih asal Universitas Terbuka Palangka Raya, Yohana M. Naban asal Universitas Palangka Raya, Sada Dwi Artika asal Universitas Palangka Raya, Prastya Aji Santoso asal Universitas Palangka Raya, Juhriyansah asal Universitas Palangka Raya, dan Kristina Shinta asal Universitas Palangka Raya. Mahasiswa tersebut akan melaksanakan program kerja dan pengabdian kepada masyarakat di desa selama kurang lebih 30 hari terhitung mulai 20 Juli 2022 sampai 20 Agustus 2022.
Berdasarkan survey awal kelompok di lokasi desa tersebut, mahasiswa melihat bahwa tema “Implementasi ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mendukung keberhasilan dan keberlanjutan program food estate di Provinsi Kalimantan Tengah” akan diwujudkan dengan program kerja kelompok yakni melakukan Identifikasi Lebih Lanjut Permasalahan Lahan, Lingkungan dan Teknologi, Melakukan Penguatan Kelembagaan Petani, dan Pendampingan Pasca Panen cocok sebagai salah satu isu strategis yang akan menjadi bahan kajian di desa tersebut. Selain program kerja kelompok, dalam KKN tersebut juga ada program individu yang sesuai dengan basic keilmuan mahasiswa untuk dapat diimplementsikan secara nyata di masyarakat.
Pjs. Kepala Desa Anjir Membalau Barat, Elpi menyambut baik peserta KKN Kebangsaan ke-X dan KKN Bersama PKS-BTN Barat Tahun 2022 serta siap mendukung bersama seluruh perangkat desa untuk berkolaborsi bersama mahasiswa dalam mensukseskan program–program strategis di desa tersebut.
Ketua Kelompok KKN Desa Mambulau Barat, Juhriansyah mengatakan bahwa Kelompok sangat siap mengabdi sepenuh hati di desa. “30 hari memang waktu yang singkat, namun kami bersama semua anggota kelompok berkomitmen untuk maksimal dalam menjalankan program kerja yang telah disepakati bersama Pihak desa dan DPL,” ungkapnya.
Sementara itu, Suprayitno, S.AN.,M.A.P selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN di Desa Anjir Mambulau Barat dari Universitas Palangka Raya berharap bahwa dengan adanya KKN Kebangsaan dan KKN Bersama ini menjadi momen mahasiswa untuk berlatih membuat inovasi dan berkolaborasi bersama masyarakat dalam pengabdian di desa. Selain itu tentunya dengan adanya KKN Kebangsaan dan KKN bersama yang diikuti oleh berbagai perguruan tinggi di Indonesia menjadi ajang promosi yang positif bagi Kalteng, Kabupaten Kapuas dan terkhusus Desa Anjir Mambulau Barat.
Editor: Andrian