INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Komandan Korem (Danrem) 102/Pjg Brigjen TNI Porwo Sudaryanto memimpin rapat Evaluasi Mingguan dalam rangka pelaksanaan Vaksinasi dan PPKM skala Mikro di wilayah kabupaten dan kota.
Rapat dilaksanakan secara zoom metting bertempat di Ruang command center Makorem Jalan Imam Bonjol Nomor 5 Kota Palangka Raya, Jumat (21/5/2021) .
Kegiatan diawali dengan mendengarkan paparan Dandenkesyah 12.04.02 Palangka. Kemudian dilanjutkan paparan dari para Dandim jajaran Korem 102/Pjg tentang pelaksanaan Vaksinasi kepada para Purnawirawan dan warakawuri.
Selain itu juga membahas pelaksanaan PPKM skala mikro di masing-masing kodim, paparan dimulai dari Dandim 1016/plk, Dandim 1011/klk, Dandim 1012/btk, Dandim 1013/mtw, Dandim 1014/pbn, Dandim 1015/spt, Dandim 1017/lmd dan Dan yonif R 631/atg.
Semua kegiatan sudah dilaporkan dan dilaksanakan dengan baik oleh semua satuan.
“Saya ucapkan terimakasih kepada para Dansat yang sudah berusaha dengan maksimal memberikan pemahaman kepada seluruh anggota dan keluarga besar TNI, sehingga keluarga besar kita tidak ada yang terpapar Covid 19,” ucap Danrem 102/pjg Brigjen TNI Purwo Sudaryanto.
Danrem juga mengucapkan Terima kasih kepada para Dandim atas paparannya.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada para Dandim atas paparannya, mengenai semua kegiatan yang dilakukan di lapangan serta upaya para Dansat yang telah melaksanakan ppkm mikro di wilayah masing-masing, dan perlu diketahui bahwa pelaksanaan PPKM sekala Mikro masih diperpajangan dari 22 sampai 31 Mei 2021,” Jelasnya.
Para Dansat juga diharapkan agar menyampaikan kepada para Babinsa untuk menyampaikan kepada purnawirawan dan warakawuri bahwa ada alokasi khusus dari pemerintah yang di atensi oleh pimpinan Angkatan Darat untuk pemberian vaksin kepada para purnawirawan dan warakawuri. Karena usia mereka sudah tua sehingga rentan terinveksi virus, hal ini adalah bentuk perhatian Bapak Kasad.
Turut hadir mendampingi Danrem dalam kegiatan tersebut, Kasrem 102/Pjg Kolonel Czi Wakhyono, Kasi intel Kasrem Letkol Inf Imam Priharso SH MH, Kasi ops Kasrem Kolonel kav Heru Baharuddin, S. Sos, Kasiren Korem 102/Pjg Kolonel Inf Syahrul Hadi, Kasi Pers Kasrem Kolonel Caj Dody Mulyadi, S. Sos, Kasi log Kasrem Kolonel Kav Eko Hary Sulviandi, S. Sos, Kasi Ter Kasrem Kolonel Inf M. Albar, SE dan para Dandim dari kodim masing- masing lewat zoom metting.