INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Terkait persoalan sengketa lahan antara Hok Kim alias Acen dengan Alpin di Desa Pelantaran, Kecamatan Cempaga Hulu, Kabupaten Kotawaringin Timur berujung bentrok antara dua kubu yang mengakibatkan satu orang dikabarkan meninggal dunia dan beberapa orang mengalami luka bacok yang cukup serius, Senin 11 September 2023.
Camat Cempaga Hulu Ubaidillah mengakui baru menerima laporan dari warga, bahwa ada terjadi bentrokan di lokasi lahan sengketa di Desa Pelantaran.
“Saya baru aja dengar tadi dan juga sudah menghubungi Kapolsek kabarnya beliau ada di TKP,” kata Camat Cempaga Hulu Ubadillah.
Terkait kasus sengketa lahan antara Acen dan Alpin, menurut Ubai kasus tersebut telah ditangani Polda Kalimantan Tengah (Kalteng).
“Karena sudah ditangani ke lebih atas jadi kita tidak mungkin lagi ikut menanganinya,” ujar Ubai.
Sedangkan bentrokan yang terjadi antara dua kubu yang dikabarkan satu orang meninggal dunia serta beberapa orang luka-luka, Ubai mengatakan penanganan sepenuhnya diserahkan ke pihak Polsek setempat.
“Kita serahkan sepenuhnya ke penegakkan hukum yang menanganinya,” tegas Ubai.
Seperti diberitakan sebelumnya, bentrokkan kedua belah kubu empat orang korban mengalami luka-luka, satu orang tak sadarkan diri, sedangkan satu orang lagi dikabarkan meninggal dunia.
Permasalahan sengketa lahan antara dua kerabat ini sudah cukup lama, bahkan telah ditangani oleh Polda Kalteng serta gugatan perdata di pengadilan, namun hasilnya belum ada titik terang.