
INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Menjelang perayaan Idulfitri 1446 Hijriah, Polres Katingan menggelar buka puasa bersama dengan pimpinan redaksi dan wartawan di Aula Makopolres Katingan, Kamis, 13 Maret 2025.
Kegiatan ini diselenggarakan serentak di seluruh daerah oleh Mabes Polri bersama Polda dan Polres se-Indonesia melalui Zoom Meeting. Acara tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan kepolisian dengan media dalam mendukung tugas kepolisian bagi masyarakat.
Kapolres Katingan AKBP Chandra Ismawanto menegaskan bahwa sinergi antara kepolisian dan media sangat penting dalam mewujudkan pelayanan yang optimal.
“Kami sangat menghargai peran media dalam mendukung tugas kepolisian, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Katingan. Kebersamaan ini akan memperkuat sinergi kita,” ujar Chandra.
Ia juga mengapresiasi kontribusi insan pers dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat dengan akurat dan bertanggung jawab.
Setelah berbuka puasa dan melaksanakan salat magrib, acara dilanjutkan dengan makan malam bersama antara kepolisian dan insan pers yang hadir.
Sebagai bentuk kepedulian, Polres Katingan membagikan bingkisan kepada insan pers secara simbolis. Selain itu, digelar pengajian bersama dengan anak-anak panti asuhan yang turut diundang dalam acara tersebut.
Sebanyak 30 anak panti asuhan hadir dalam kegiatan ini, mendapatkan santunan serta motivasi dari jajaran kepolisian untuk terus semangat dalam menjalani kehidupan.
Kapolres Katingan menambahkan bahwa pada 20 Maret 2025 mendatang, Polres Katingan akan menggelar Apel Pasukan Operasi Ketupat sebagai persiapan pengamanan Ramadan dan Idulfitri.
“Kami akan mendirikan Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan di titik-titik strategis, seperti Kereng Pangi dan Kota Kasongan, guna memastikan keamanan masyarakat selama bulan suci ini,” jelasnya.
Ia berharap dengan adanya operasi ini, masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan lebih nyaman dan aman selama Ramadan hingga Idulfitri.
Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Katingan, Suandi Trismayadi, mengapresiasi langkah Polres Katingan yang menggelar buka puasa bersama insan pers.
Menurutnya, kegiatan ini menjadi momen penting dalam mempererat silaturahmi dan hubungan kerja sama antara Polri dan media di Kabupaten Katingan.
“Silaturahmi ini harus terus terjaga demi kepentingan masyarakat, terutama dalam memberikan informasi yang akurat dan bermanfaat,” ucap Suandi.
Ia berharap komunikasi antara kepolisian dan media semakin baik, sehingga informasi yang disampaikan kepada masyarakat lebih akurat dan bermanfaat secara luas.
Penulis: Bitro
Editor: Maulana Kawit