
INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Sejumlah mahasiswa dan masyarakat di Kotawaringin Timur (Kotim) yang menamai dirinya Aliansi Masyarakat Kotim melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) di ruang paripurna DPRD setempat. Senin, 11 April 2022.
Mereka diterima langsung oleh Ketua DPRD Kotim Dra Rinie Anderson beserta sejumlah pimpinan lainnya termasuk ketua Komisi satu. Mereka disambut hangat oleh para wakil rakyat itu saat menyampaikan sejumlah tuntutan yang saat ini menjadi isu nasional.
Koordinator aksi, Burhan Nurrohman menyampaikan bahwa tujuan kedatangan mereka ke gedung wakil rakyat itu untuk menyampaikan aspirasi dari mahasiswa dan masyarakat terkait permasalahan sosial yang kini membuat gaduh publik.
“Kedatangan kami kemari untuk menuntut pemerintah melalui DPRD agar segera menindak lanjuti tuntutan kami. Karena berdasarkan kajian dari forum diskusi kami sejumah kebijakan dan isu nasional membuat masyarakat tidak sejahtera,” kata Burhan
Adapun sejumlah poin tuntutannya yakni
Editor: Andrian