
INTIMNEWS.COM,SAMPIT- Ucmas Universal Megabrain Center (UMC) Sempoa Sampit, menggelar lomba Metal Aritmatika dengan memperebutkan piala Bupati Kotawaringin Timur ke-11 di Citymall Sampit pada Minggu 27 April 2025.
Lomba ini diikuti 151 peserta khusus murid Sempoa se-Kotim. Ada 10 level kategori lomba yang mana peraihan prestasi berdasarkan kemampuan cepat, tepat dan teliti mengerjakan 200 soal selama 8 menit.
“Untuk perebutan Piala Favorit Bupati ada 10 Siswa dengan materi MA dan Sempoa,” ungkap Owner UMC Sampoa Sampit Erni Susilawati.
Dijelaskan, bahwa kegiatan ini juga sebagai ajang mempersiapkan para siswa sempoa Kotim guna menghadapi lomba Aritmatika ditingkat Nasional dan juga Internasional.
“Saya berharap dari hasil dari kegiatan ini akan menjadi bekal menumbuhkan mental para siswa lebih terasah lagi dalam menghadapi even ditingkat nasional pada bulan luni dan selanjutnya juga Internasional di Malaysia pada bulan Desember 2025 ini,” lanjutnya.
Sementara itu, dalam sambutannya Bupati Kotim, Halikinnor yang dibacakan Kepala Dinas Pendidikan Kotim, Muhammad Irfansyah menyampaikan bahwa lomba ini memiliki tujuan yang lebih besar dari sekadar menghitung angka.
“Acara ini tidak hanya sekadar perlombaan hitung-menghitung. Lebih dari itu, ini adalah ajang untuk membentuk karakter anak-anak yang teliti, fokus, cepat dalam berpikir, dan mampu memecahkan masalah,” kelasnya.
Ia berharap para peserta dari siswa-siswi UMC sempoa Sampit dapat berlomba dengan sportif dan bisa mewakili Kotim dalam menorehkan prestasi sampai ajang lomba tingkat nasional maupun internasional.
Irfansyah juga menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini, mulai dari panitia penyelenggara, sponsor, pihak sekolah, guru pembimbing, hingga orang tua peserta lomba.
“Tanpa dukungan dan sinergi dari semua pihak, acara ini tentu tidak dapat berjalan dengan baik dan sukses seperti hari ini,” ujarnya.
Lomba Aritmatika Sempoa ini bukan hanya soal kemampuan berhitung, tetapi juga tentang mental dan kepribadian.
“Melalui kegiatan seperti ini, kita sedang menyiapkan generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga tangguh secara mental, memiliki daya juang, serta mampu bersaing secara sehat dan sportif,” pungkasnya.